MISA SYUKUR AKREDITASI, DIES NATALIS, DAN TEMU PISAH FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS


Maksud dilaksanakan kegiatan Misa Syukur Akreditasi, Dies Natalis, dan Temu Pisah Fakultas Ekonomi Universitas Flores (Uniflor) adalah untuk mengucap syukur atas pencapaian, kinerja akademik dan non-akademik dari civitas akademika Fakultas Ekonomi selama 26 tahun. Hal ini ditunjukkan dengan pencapaian hasil akreditasi 3 program studi (Prodi Akuntansi, Prodi Manajemen, Prodi Ekonomi Pembangunan) Terakreditasi Baik Sekali. Hal tersebut disampaikan Iriany Dewi Soleiman, S.E, M.Sc., Senin (12/2/2024) pada kegiatan dimaksud di Kafe Pantai Mbu'u, Ende.

Iriany berharap di masa kepemimpinan dekanat yang baru dapat melanjutkan program-program yang belum terlaksana di masa kepemimpinan lama dan juga membuat program yang bisa meningkatkan akreditasi prodi dari Baik Sekali ke Unggul. 

Kegiatan dihadiri oleh Ketua Yayasan Perguruan Tinggi Flores (Yapertif) Dr. Laurentius D. Gadi Djou, Akt., Pengurus Yapertif Sri Harjati Gadi Djou, dosen dan karyawan FEB baik periode sebelumnya maupun yang baru, serta tamu/undangan.

Sementara itu, dalam kepemimpinan yang baru, Fakultas Ekonomi telah berubah nama menjadi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB). Dekan FEB periode 2024-2028 Dr. Rafael Octavianus Byre, SE., M.Sc. menyampaikan terima kasih atas pencapaian baik selama masa jabatan dekan terdahulu hingga peningkatan jumlah mahasiswa FEB yang menunjukkan kepercayaan tinggi dari para pemangku kepentingan terhadap fakultas ini. Tantangan yang dihadapi pun semakin berat, oleh karena itu dekanat baru memerlukan perencanaan yang matang sampai ke tingkat eksekusi yang baik untuk semua program.


Dibutuhkan sinergitas di antara semua pemangku kepentingan sehingga mempermudah pencapaian target yang diinginkan antara lain kesinambungan Tri Dharma Perguruan Tinggi, peningkatan fungsi dari Klinik Riset dan Jurnal Analisis mencapai target SINTA 3, kesinambungan program pemberdayaan ekonomi berbasis pengabdian masyarakat, dan pengembangan profesional dosen lewat Jafung dan Serdos. Semua itu bermuara pada target utama peningkatan akreditasi program studi dan peningkatan kepercayaan masyarakat dan pemangku kepentingan terhadap FEB Uniflor.

"Intinya saya ingin FEB sebagai rujukan data bagi orang-orang yang mau melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi di Ende khususnya, dan umumnya di Flores dan NTT," ungkap Rafael di akhir wawancara.(2teh).


Posting Komentar