PGSD GELAR PEMBUKAAN TURNAMEN FUN FUTSAL CUP I

 


*Berita ditulis oleh Virgilius Duek, anggota UKM Jurnalistik Uniflor, asal Prodi PGSD


Sabtu (22/03/2025), Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) pada Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Flores (Uniflor) gelar pembukaan turnamen Fun Futsal Cup l. 

Kegiatan Fun Futsal ini merupakan kegiatan pertandingan antar kelas yang dilakukan oleh prodi PGSD. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memberikan wadah bagi mahasiswa PGSD untuk mengekspresikan bakat dan potensi yang mereka miliki khususnya dalam bidang olahraga.

Kegiatan ini didanai oleh kontribusi mahasiswa PGSD dari semester 2 s.d semester 6 yang merupakan peserta turnamen Fun Futsal PGSD Cup 1 dengan jumlah tim Futsal putra adalah 20 klub dan jumlah tim Futsal putri adalah 20 klub. Dengan total hadiah yang di terima adalah Rp. 3.500.000,-

Dalam kegiatan yang dimulai pada pukul 16:00 ini hadir turut hadir Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FKIP Uniflor Bonaventura R. Seto, Se, S.Psi., M.Si, Kaprodi Virgilius Batelina, S.Pd., M.Pd., Sekprodi Nining Syariah, S.Pd., M.Pd. serta bapak ibu dosen, pegawai dan seluruh mahasiswa/i PGSD dari semester 2 s.d semester 8. 

Virgilius Batelina dalam sambutanya menyampaikan  terimakasih dan apresiasi kepada bapak ibu dosen, para pegawai, mahasiswa/i, terlebih khusus kepada segenap kepanitian turnamen Fun Futsal PGSD yang dengan kerja keras kegiatan ini berjalan dengan baik. 

"Proficiat untuk panitia serta apresiasi kepada kepanitian, karena tanpa mereka kegiatan ini tidak akan berjalan," ucap Virgilius

Virgilius melanjutkan turnamen Fun Futsal antara kelas ini tidak saling berkompetisi atau saling berkoar-koar atau yang kalah akan membuat masalah, tetapi karena namanya Fun Futsal kesalahan di lapangan harus di terima dengan tertawa. Karena kita Fun maka lakukan pertandingan Futsal ini dengan Fun. tutur Virgilius.

Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan FKIP Uniflor, Bonaventura dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan Fun Futsal Cup I dengan resmi menyampaikan terimakasih kepada Himpunana Mahasiswa Program Studi (HMPS) PGSD secara khusus kepada kepanitian. 

"Terimakasih kepada HMPS PGSD secara khusus kepada adik-adik kepanitian karena suda berjuang keras ditengah kesibukan perkuliahan yang telah berhasil melaksanakan Fun Futsal PGSD Cup I," ujar Bonaventura

Atas nama Dekan FKIP, Bonaventura memberikan apresiasi terhadap kegiatan Fun Futsal Cup I ini. Kegiatan ini menjadi salah satu indikator proses pembinaan dan pelatihan dalam menggali potensi, membangun generasi prestasi dengan gerak aktif, kreatif dan sportif.

Bonaventura melanjutkan, banyak hal yang mau digali dari kegiatan Fun Futsal ini. Kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas mental dan fisik, agar kedepanya kita memiliki fisik yang sehat, tangguh, tumbuh, dan berhasil. Kegiatan ini juga kita belajar skill, kerjasama tim, termasuk bagaimana mengendalikan diri dan sangat baik untuk pertumbuhan karakter yang positif. 

Harapannya semua peserta tetap menjunjung tinggi sportifitas, sehingga kegiatan ini berjalan profesional dan disiplin sesuai kesepakatan Technicall Meeting (TM).(UKMJ).

Posting Komentar